Masjid Fatimah Azzahra, Masjid dengan Vibes Makkah Madinah

BHISA.ID – Bhisa Lovers, tak terasa puasa Ramadhan menghitung hari yaa. Puasa Ramadhan 40 hari lagi nih Bhisa Lovers. Sebelum Ramadhan biasanya, banyak orang melakukan wisata religi. Salah satu tempat wisata religi yang populer adalah Firdaus Fatimah Azzahra.

Firdaus Fatimah Azzahra merupakan masjid besar di Semarang. Dengan arsitektur bangunan yang mirip dengan makkah. Sobat dapat merasakan sensasi naik haji. Suasana masjid ini juga benar-benar mirip mekah dengan vibes berada di luar negeri.

Masjid Firdaus Azzahra bangun pada tahun 2014, awal mulanya tempat ini dibuat untuk calon jamaah haji yang akan melaksanakan manasik haji. Banyaknya antusias dari masyrakat sekitar yang ingin mencoba latihan manasik, maka dibuatlah jadi destinasi wisata. Masjid ini kemudian, dirubah semirip mungkin dengan Makah dan Madinah. Sehingga masyarakat setempat bisa merasakan langsung sensasi naik haji.

Masjid Fatimah Azzahra ini memiliki miniatur Padang Arofah, Jamarat Mina, Perkemahan Mina, dan Jabal Rahmah. Hampir setiap harinya pengunjung berdatangan, baik jamaah umroh itu sendiri ataupun masyarakat umum. Jika hari libur, pengunjung bisa mencapai ribuan. Halaman parkirnya saja mampu menampung 50 bus.

Spot yang dapat kita lihat di Masjid Fatimah, antara lain:

  • Ka’bah
  • Masjid Nabawi
  • Jabal Rahmah
  • Bandara
  • Kebun Kurma

Tips Berkunjung ke Masjid FatimahAzzahra:

  • Jika kamu ingin berkunjung kesini sebaiknya di waktu weekday
  • Usahakan jangan berkunjung pada musim libur dan haji, dikarenakan akan ramai pengunjung.
  • Cuaca yang cukup panas, jangan lupa membawa topi atau payung.

Lokasi Masjid Fatimah
Jl. Muntal, Magunsari, Kecamatan Gunung Pati, Kota Semarang. 16KM dari pusat kota Semarang. Bhisa Lovers kalau kamu ingin berkunjung ke Majid Fatimah dari Cirebon, jangan khawatir! Sekarang ada open trip ke Semarang. Destinasi yang akan dikunjungi, antara lain; Masjid Agung Jawa Tengah, Masjid Fatimah Azzahra, Kota Lama, dan Kampoeng Semarang. Jadi Sobat tidak perlu khawatir lagi akan kendaraan dan lain sebaginya. Tinggal duduk, tahu-tahu sampai. Booking disini tripnya!

Untuk Bhisa Lovers yang ingin private trip bersama teman menuju Masjid Fatimah Azzahra. Atau ada kebutuhan untuk liburan, seperti transportasi, penginapan, bahakan paket wisata semuanya bisa kamu dapet dari Bhisa Wisata.
Hanya Bhisa solusi liburanmu!