BHISA.ID – Kamu hobby berburu spot wisata anti mainstream? Di Bandung ada satu spot wisata yang terbilang unik, adalah Curug Cimahi yang memiliki ketinggian 71 meter . Lalu apa yang membedakan dengan curug lainnya di kawasan lembang? Kali ini tim Bhinneka merangkum hal hal unik yang bisa Kamu temukan di Curug Cimahi ini, Yuk simak terus!
Curug Cimahi adalah sebuah tempat wisata yang berlokasi di desa Kertawangi, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, tepatnya beralamat di jalan Kolonel Masturi, Cisarua, dimana lokasinya sangat dekat dengan sejumlah Tempat Wisata di Lembang.
Curuh Cimahi berlokasi di atas ketinggian 1.050 meter di atas permukaan laut, menjadikan suhu kawasan ini berkisar antara 18 – 22 derajat celcius dan akan terasa udara yang cukup sejuk.
Sumber air dari Curug cimahi ini sendiri berasal dari daerah hulu bandung barat yaitu tempat wisata danau di bandung Situ Lembang, yang kemudian mengalir ke kota cimahi dan airnya sebagian digunakan sebagai sumber air minum (PDAM) dan sebagiannya lagi untuk pertanian.
Curug ini di buka dari tahun 1992 dan pada tahun 2010 hingga tahun 2014, kawasan wisata curug yang berada di Bandung Barat ini di tutup untuk renovasi dan revitalisasi.
Nah tepat pada bulan Desember 2014 yang lalu, setelah dibenahi dengan konsep tempat wisata baru yang lebih menarik dan dengan penambahan fasilitas sarana dan prasarana wisatawanya, Curug Cimahi pun diresmikan untuk umum kembali oleh Kepala Perhutani Divre Jabar Ir Ellan Barlian MM.
Curug Pelangi The Rainbow Waterfall
Panorama wilayah sekitar Lembang menjadi lebih memukau saat senja menjelang hingga malam hari berkat Curug Cimahi. Kamu juga bisa menikmati keindahan flora dan fauna yang ada sepanjang jalan menuju Curug Cimahi. Kamu bisa mendengar kicauan burung, sepintas Kamu pun bisa menyaksikan beberapa ekor monyet ekor panjang bergelantungan di dahan-dahan pohon.
Tak hanya itu saja, di atas dek view, kamu juga bisa menikmati panorama air terjun ini dengan lampu instalasi yang dibuat sedemikian rupa di bagian belakang air terjun, menjadikan warna air yang jatuh berpendar. Konsep ini adalah gagasan dari seorang ADM Perhutani KPH Bandung Utara yang bernama Wismo Tri Kuncoro, dengan terinspirasi serta mengadopsi konsep salah satu wisata air terjun yang ada di negara bagian Colorado Amerika, maka hadirlah Curug Pelangi atau The Rainbaw Waterfall di Bandung ini.
Tempat Tinggal Habitat Monyet Ekor Panjang
Kawasan wisata Curug Cimahi ini cukup terintegrasi dengan wisata fauna. Disini terdapat puluhan monyet ekor panjang yang akan semakin membuat Kamu betah berlama lama disini.
Tempat Berfoto Dengan Spot yang Menarik di Bandung
Berfoto di The Lodge Maribaya? Sudah biasa. Di Curug Cimahi terdapat satu spot yang cukup menarik, yakni dek view yang bisa Kamu gunakan untuk sekedar berselfie dengan latar belakang hamparan pepohonan dan yang pasti adalah ciew curug cimahi itu sendiri.
Curug Cimahi ini buka dari pukul 08.00 sampai dengan jam 9 malam. Dan untuk mencapai lokasi ini, terbilang tak terlalu jauh dari pusat Kota Bandung, yakni hanya berjarak 20 Km. Dan untuk mencapai Kota Bandung, Kamu bisa menggunakan service Shuttle yang sekarang ini sudah banyak yang menyediakan Jurusan Jakarta – Bandung. Highly Recomended untuk membawa kendaraan pribadi karena di tempat ini Kamu tidak akan bisa menemukan kendaraan umum.
Yuk liburan ke Bandung!
Article by Transmania.id