Pentingnya Apresiasi Diri untuk Kualitas Hidup yang Lebih Baik

BHISA.ID – Apresiasi adalah salah satu bentuk penghargaan yang seringkali kita berikan untuk orang lain. Biasanya apresiasi diberikan kepada orang lain atas keberhasilannya dalam mencapai suatu prestasi. Namun jika direnungkan kembali, pernahkah kita melakukan apresiasi diri atas apa yang selama ini telah dicapai?

Seperti Apa Apresiasi Diri?

Apresiasi diri adalah bentuk self love, dimana kita memberikan penghargaan pada diri sendiri yang selama ini telah berjuang melewati segala rintangan dalam hidup. Setiap orang layak untuk mendapatkan apresiasi dari dirinya sendiri.

Untuk memberikan apresiasi diri, kita bisa melakukan berbagai hal sederhana yang dapat membuat kita merasa lebih menyayangi diri dan mendorong rasa semangat untuk menjalani hari.

Hal – hal Sederhana yang Bisa Dilakukan Untuk Apresiasi Diri

Beberapa hal ini dapat menunjukkan bahwa kita menghargai diri dan bisa meningkatkan perasaan bahagia.

  1. Merawat diri. Selama ini, tubuh dan otak dipaksa untuk bekerja keras menyelesaikan berbagai pekerjaan dan masalah dalam hidup, sehingga kita perlu melakukan berbagai perawatan diri seperti spa, agar kita relax kembali.
  2. Melakukan hobi. Di sela – sela aktivitas atau saat weekend, kita bisa melakukan berbagai hobi seperti memasak, melukis, atau berbagai aktivitas lainnya sebagai bentuk recharge energi yang selama ini telah terkuras.
  3. Memberikan hadiah pada diri sendiri. Ketika kita memiliki dana lebih, kita bisa membeli suatu barang yang selama ini diinginkan. Membeli barang dengan tujuan memenuhi lifestyle tidak ada salahnya, jika memang hanya sesekali dan saat kebutuhan utama sudah terpenuhi.
  4. Self talk saat memulai hari. Berbagai ucapan positif pada diri sendiri di pagi hari bisa meningkatkan rasa semangat dan percaya diri.  
  5. Liburan singkat. Saat weekend kita bisa melakukan liburan singkat, seperti staycation di berbagai hotel dalam kota, ataupun melakukan perjalanan ke kota sebelah untuk menikmati berbagai tujuan destinasi wisata di kota tersebut.

Saat melakukan perjalanan liburan, ada baiknya kita tinggalkan kendaraan pribadi di rumah dan berlibur dengan menggunakan transportasi umum. Untuk mendapatkan pengalaman baru yang menyenangkan saat diperjalanan, kita bisa menjadikan Bhisa Shuttle sebagai partner perjalanan, yang selalu memberikan pelayanan terbaiknya.

Apresiasi diri sangat penting bagi kualitas hidup yang lebih baik

Apresiasi diri sebagai bentuk nyata dari self love, yang bisa menimbulkan kebahagiaan dari diri kita sendiri. Selama kita melakukan segala sesuatu dengan baik apapun hasilnya, maka kita layak untuk memberikan apresiasi pada diri sendiri dengan cara apapun.

Jadi, cara apa yang akan kalian lakukan untuk melakukan Apresiasi Diri?

Article by PT Bhinneka Sangkuriang Transport.