Tips Bepergian Saat Berpuasa

BHISA.ID – Umat Islam tengah menjalankan ibadah puasa Ramadhan 2024 yang bertepatan 1445H. Selama puasa, para muslim cenderung mengurangi kegiatannya guna menjaga stamina tubuh. Namun demikian, ada orang-orang yang harus bepergian jauh pada saat berpuasa. Berpergian jarak jauh kala puasa tentunya berbeda dengan pada hari-hari biasa, karena energi berkurang akibat tidak makan dan minum.

Eits tapi, jangan khawatir! Ada sejumlah tips bepergian jarak jauh saat puasa. Tips ini dapat Anda coba, sehingga perjalanan tetap lancar dan stamina tubuh tetap terjaga. Terus apa yang harus dipersiapkan ya?
Agar perjalanan jarak jauh kala puasa tidak mengganggu momen dan silaturahmi Anda, berikut ada sedikit tips yang bisa Anda terapkan saat puasa:

  1. Rencanakan Perjalanan
    Tak semua orang mampu berpergian jarak jauh saat puasa. Nah sebelum Anda bepergian, pastikan Anda mengetahui lokasi mana saja yang akan dituju, berapa lama waktu tempuh untuk mencapainya dan jalan mana yang harus dilewati.
    Dengan memiliki rencana perjalanan yang matang, Anda dapat meminimalisir risiko kejadian buruk yang mungkin terjadi selama perjalanan jauh.
  2. Jaga Stamina
    Pastikan kondisi tubuh Anda fit, saat hendak melakukan perjalanan jauh ketika berpuasa. Mulailah dengan mengecek kesehatan dan mempersiapkan stamina tubuh jauh-jauh hari sebelum keberangkatan. Perbanyak makanan sehat, buah-buahan, dan makanan yang mengandung zinc saat sahur. Kombinasi vitamin dan mineral ini memperkuat daya tahan tubuh. Jadi Anda tidak mudah lelah dan mudah sakit.
  1. Penuhi Asupan Gizi dan Cairan Tubuh
    Sebelum melakukan perjalanan jauh saat puasa, pastikan Anda sudah memenuhi asupan gizi dengan mengonsumsi makanan sehat saat sahur dan berbuka.
    Jangan lupa penuhi kebutuhan cairan tubuh dengan minum air putih yang banyak. Hal ini berguna untuk mencegah dehidrasi selama perjalanan jauh.
  1. Istirahat Sejenak Ketika Lelah
    Kecelakaan lalu lintas banyak terjadi selama perjalanan jauh. Hal ini umumnya disebabkan karena pengemudi kelelahan atau mengantuk saat berkendara.
    Jadi saat rasa lelah datang, sebaiknya Anda rehat sejenak.
  2. Persiapan diri
    Hal utama yang harus dilakukan sebelum bepergian jarak jauh saat puasa adalah menyiapkan diri. Persiapan tersebut bertujuan agar tubuh siap melakukan perjalanan jarak jauh, yang meliputi makan sahur dan istirahat cukup. Misalnya saat sahur kita konsumsi makanan cukup.
  3. Cari Waktu yang Tepat
    Bagi pengendara jarak jauh, untuk menghindari bepergian pada pertengahan hari ketika puasa, sebaiknya perjalanan di lakukan sore atau malam hari. Perjalanan di siang hari menyebabkan dehidrasi, yang disebabkan oleh matahari yang terik. Disamping itu, pengendara juga harus memperhitungkan lama perjalanan. Jika perjalanan terpaksa melewati pertengahan hari, maka upayakan untuk beristirahat di tempat teduh saat matahari sedang terik.

Itu dia beberapa tips bepergian saat puasa. Jika Anda ingin bepergian jarak jauh menggunakan transportasi umum, Anda dapat menggunakan Bhisa Shuttle sebagai partner perjalananmu. Tinggal duduk manis tau-tau sampai deh! Anda juga tidak perlu cape – cape menyetir sendiri, jadi puasamu akan aman.

Jangan lupa bookingnya via website bhisa.id ya, agar lebih mudah, cepat, dan bebas biaya admin!