Menikmati Lezatnya Makanan Khas Indramayu yang Menggugah Selera

BHISA.ID – Jawa Barat tidak ada habisnya memberikan pesona suguhan yang menarik. Mulai dari wisata alam, wisata kuliner, hingga wisata religi. Saat sedang berpergian ke luar kota, rasanya tidak afdol jika belum mencicipi makanan yang ada di tempat tujuannya. Di Jawa Barat ini ada salah satu kota yang terkenal dengan kelezatan buah mangga. Selain buah mangga ada beberapa makanan lezat lainnya di Indramayu.

Makanan khas Indramayu, memiliki rasa separti makanan Jawa Barat. Penasaran dengan makanan khas Indramayu seperti apa? Simak ulasan berikut ini:

  1. Pedesan Entog
    Memiliki cita rasa yang furih dengan bumbu-bumbu yang khas. Mkananan ini menggunakan kuah kental yang terbuat dari rempah, seperti bawang, serai, tomat, kunyit, dan kemiri. Walupun menggunakan entog, tapi rasanya tetap empuk karena di rebus lama.
  2. Pindang Gembyong Manyung
    Olahan laut khas Indramayu lainnya adalah ikan manyung. Ikan Manyung ini diolah menjadi pindang. Rasanya sangat gurih, dan ada asam manisnya apalagi bagian kepalanya punya rasa khas tersendiri. Agar lebih nikmat ikan manyung dapar disajikan dengan nasi hangat.
  3. Koci Indramayu
    Makanan ringan yang terbuat dari tepung ketan, dan diolah menggunakan gula merah dan parutan kelapa. Sekilas mirip dengan nagasari, namu di Indramayu diberi nama Koci. Sobat dapat menemukan makanan koci di pasar tradisional atau toko jajanan.
  4. Rumbah Indramayu
    Kalau kamu berkunjung ke Indramayu, wajib mencicipi Rumbah Indramayu. Makanan ini mirip dengan lotek, pecel, ataupun gado-gado, namun ada hal yang berbeda yaitu menggunakan air petis yang disiram. Dalam satu porsi rumbah berisi beragam sayuran yang disiram bumbu kacang.
  5. Burbucek
    Burbucek merupakan singkatan dari Bubur Rumbah Cecek. Makanan ini sangat khas karena hanya bisa ditemukan di Indramayu. Cecek disini bukan berarti cicak ya Sobat, tapi cecek disini berarti kikil sapi. Makanan ini dimasak dengan parutan kelapa dengan rasa asam, pedas.

Itulah beberapa makanan kuliner yang wajib sobat cicipi saat pergi ke Indramayu. Saat melakukan perjalanan jauh, ada baiknya kita tinggalkan kendaraan pribadi di rumah dan berlibur dengan menggunakan transportasi umum. Untuk mendapatkan pengalaman baru yang menyenangkan saat diperjalanan, kita bisa menjadikan Bhisa Shuttle sebagai partner perjalanan liburanmu, yang selalu memberikan pelayanan terbaiknya.

Jika kamu ingin melakukan perjalanan dari Bandung menuju Indramayu, kamu bisa berangkat bareng Bhisa dari pool:
Pool Bandung Mekarwangi
Pool Bhisa Pasteur Square
Pool Bhisa Buah Batu

Titik poin pool Bhisa Indramayu:
Bhinneka Shuttle Indramayu Singajaya
Jl. Ir. H. Juanda Singajaya (samping Rumah Makan Pecel Pincuk).

Tunggu apalagi?? Jadikan Bhisa Shuttle sebagai partner perjalananmu. Booking tiketnya bisa online melalui website dan metode pembayarannya pun mudah bisa melalui Virtual Account atau Qriss. Bhisa Shuttle menyediakan rute jadwal Bandung – Indramayu, dengan jadwal yang tersedia setiap harinya. Rasakan kenyamanan perjalanan liburanmu bareng Bhisa Shuttle!

Booking cepat dan mudah hanya di Bhisa.id. Booking disini.